Minggu, 24 Januari 2016

Wisata Rasa di Resto Ben’s Suria KLCC


Segera setelah check in di hotel , Aku dan sahabat-sahabatku  merasakan hal yang sama. Kami lapar.  Hal pertama yang ingin dilakukan setiba di Kuala Lumpur  adalah menikmati makanan lezat di tempat  nyaman, sambil ngobrol dengan teman-teman.

Mbak Oki merekomendasikan sebuah resto  di mall Suria KLCC. Ketika kami datang, dia  dan suaminya sudah duduk menikmati hidangan makan siang.


Ben’s. Begitulah nama resto yang berada di lantai 1 mall  Suria KLCC.  Suasana resto berdesain “clean look” bergaya Manhattan townhouse yang simple, praktis, modern tapi tetap bernilai artistik. Desain resto  mengadopsi  nilai-nilai dalam keluarga, yaitu membangun hubungan kekeluargaan melalui makanan di lingkungan yang nyaman dan ramah.









Resto ini cukup luas. Pengunjung bisa memilih duduk di bagian dalam resto, di teras yang berada di  dalam mall, atau di balkon yang menghadap KLCC Park lengkap dengan  danau buatan  yang bernama Lake Symphony.  

Pilihan  makanan  diwarnai menu internasional, perpaduan kuliner Barat dan Timur. Ada sop dan salad, aneka pie, sandwich, aneka pasta, masakan Asia, dan lain-lain.






“Rata-rata menu makanan di sini enak.” Ujar Mbak Oki ketika melihat kami bingung memilih menu.

Makanan yang kami pilih adalah Hainanese Chicken Rice, Aglio Olio Spagheti, Beef Lasagna, Crispy Soft Shell Salad, Quiche of the Day dan Spagheti Pomodoro. Minumnya aku pilih Flat White Coffe.

Aglia Olio Spaghetti

Spaghetti Pomodoro

Flat White

Sambil ngobrol kami menunggu pesanan datang. Lalu obrolan  pun makin seru ketika kami  menikmati hidangan.

Crispy Soft Shell Salad

Crispy Soft Shell Salad terasa istimewa.  Rasa gurih daging kepiting  yang dimasak dengan telur, berpadu dengan   potongan pepaya muda  dan  saus lime yang asam manis segar.

Beef Lasagna

Beef Lasagna juga enak. Daging dan bumbu saus tomat terasa nikmat bercampur  dengan gurihnya keju.

Hainanese Chicken Rice

Meski tiga macam saus sambal cukup membantu membangkitkan selera, menurutku Hainanese Chicken Rice-nya tidak istimewa.  Karena lapar, menu itu habis juga kutelan.. Haha..

Quiche

Quiche ala ben’s enak juga lho. Makanan  Perancis terbuat dari tepung dengan isian  bayam, salmon, ayam, daging asap dibalut keju  ini penampilannya mirip pizza.

Kami datang di  jam makan siang, suasana cukup ramai. Pelayanan cepat dan ramah. Untuk minum air putuh sang pelayan  sigap mengisi kembali gelas-gelas yang sudah kosong.


Secara keseluruhan, resto ini asyik untuk tempat berkumpul bersama keluarga, teman, maupun sahabat. Hanya saja perlu dipertimbangkan bila ingin lebih nyaman sebaiknya hindari datang saat jam-jam paling ramai, yaitu saat jam makan siang. Pengunjung yang ramai membuat suasana sibuk dan berisik.



Bagaimana harga makanan di sini? Ya, sebandinglah dengan cita rasa masakan dan suasana nyamannya. 

Suatu hari nanti kalau aku kembali ke tempat ini, rasanya ingin menikmati makan malam di balkon yang menghadap Lake Symphony. Terbayang suasana   asyik menikmati santapan lezat, sambil memandang atraksi air mancur menari,  dengan cahaya lampu warna-warni dari  Lake Symphony.  Romantis...




6 komentar:

Sally mengatakan...

Spageti podomoro itu kaya gimana rasanya mbak? Kok aku ngebayanginnya spageti kondominium eh apartement. Keingetan Agung Podomoro hihihi

Juliana Dewi Kartikawati mengatakan...

@Sally : hahaha...namanya mirip ya, tapi ini "Pomodoro" bukan Podomoro. Rasanya lumayan enak.

Ika Puspitasari mengatakan...

Makanannya menerbitkan liur semua...

Turis Cantik mengatakan...

Wah cakep banget deh lokasinya :)

Juliana Dewi Kartikawati mengatakan...

@Ika Puspitasari : hehehe...memang enak2 rasanya

Juliana Dewi Kartikawati mengatakan...

@turiscantik.com : sedap dipandang :-)